Melahirkan di RSU Muhammadiyah, Gratis Layanan Foto Bayi

Melahirkan di RSU Muhammadiyah, Gratis Layanan Foto Bayi

--

KOTAMETRO, RADARMETRO.DISWAY.ID - Selain mengutamakan keselamatan dan kesehatan ibu dan bayi, RSU Muhammadiyah Kota Metro juga memberikan pelayanan lain yang dapat memberikan kebahagiaan makin lengkap bagi pasien ibu melahirkan

Yakni berupa fasilitas foto bayi yang diberi nama Mutia (Muhammadiyah untuk Ibu dan anak).

”Program Mutia ini menawarkan kepada semua pasien ibu bersalin di RSU Muhammadiyah Metro, yang berkenan atau bersedia mendapatkan foto bayi setelah melahirkan.

Pelayanan foto bayi ini diberikan ke semua kelas perawatan kebidanan dari kelas 3 sampai ke VIP secara gratis,” ujar Nur Rohman, S.Pd., Manajer Bindatra (Bina Dakwah dan Bina Citra) mendampingi  Plt. Direktur RSU Muhammadiyah Metro dr. Windi Pertiwi, MMR kepada radarmetro.disway.id, Selasa 29 Oktober 2024.


--

BACA JUGA:Pelantikan Asisten Manajer, Plt Direktur RSU Muhammadiyah Metro: Kalian Adalah Ujung Tombak

Tidak hanya sekadar foto biasa, layanan ini menyiapkan berbagai aksesoris, pakaian untuk si bayi.

Yang pastinya membuat si bayi makin menggemaskan. 

”Saat sesi pemotretan, bayi bisa mengenakan berbagai aksesoris, pakaian bertema pilot, perawat, dokter, ustadz, dan polisi. Ada juga baju kebaya, bhayangkara, yasmin, korpri, baju mandi, gaun purple. Tidak ketinggalan pakaian adat Lampung, adat Jawa mengenakan blankon, serta seragam TNI, haji, putri duyung dan gaun,” paparnya.

BACA JUGA:Memperhatikan Pegawainya, RSU Muhammadiyah Metro Berikan Bekal Masa Persiapan Pensiun

Program Mutia RSU Muhammadiyah Metro merupakan kolaborasi antara unit Al Aiman (kebidanan) yang mendokumentasikan dan Unit Bina Citra yang bertugas mengedit foto-foto bayi. 

Diharapkan dengan mengabadikan momen kehadiran buah hati, bisa menjadi pelengkap kebahagiaan bagi keluarga pasien.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: