Sejumlah Tokoh Nasional Berdatangan di Konferwil XI NU Lampung

Sejumlah Tokoh Nasional Berdatangan di Konferwil XI NU Lampung

Foto: Ketua Umum Pengurus Besar (PB) NU, KH Yahya Cholil Staquf saat memasuki venue Konferensi Wilayah (Konferwil) XI Nahdlatul Ulama (NU) Provinsi Lampung di Universitas Ma'arif Lampung (UMALA) Kota Metro.-(MH Naim)-

RADARMETRO - Sejumlah tokoh nasional hadiri undangan pembukaan Konferensi Wilayah (Konferwil) XI Nahdlatul Ulama (NU) Provinsi Lampung, Sabtu (29/7/2023).

Berdasarkan pantauan awak media di lokasi, sejak pukul 09.00 WIB sejumlah tokoh nampak memasuki venue Konferwil XI yang berlangsung di Universitas Ma'arif Lampung (UMALA) Kota Metro.

Sekira pukul 09.00 WIB terlihat Walikota Metro Wahdi Siradjuddin. Kemudian lima menit berselang nampak Wakil Walikota Metro Qomaru Zaman dan Ketua DPRD Kota Metro Tondi MG Nasution memasuki gerbang bersama-sama.

Selanjutnya Gubernur Lampung Arinal Junaidi memasuki lokasi Konferwil XI didampingi Wakil Gubernur Lampung, Chusnunia Chalim.

Dalam kesempatan kali ini, Gubernur dan Wakilnya nampak tidak serasi. Di mana Arinal mengenal atasan putih, celana hitam lengkap dengan kopiah hitam.

Sementara Chusnunia Chalim alias Mbak Nunik mengenakan pakaian hitam dengan blazer hijau Nahdliyyin.

Sekira pukul 09.20 WIB iringan kendaraan Ketua Umum Pengurus Besar (PB) NU, KH Yahya Cholil Staquf atau Gus Yahya memasuki UMALA dan langsung menuju ke venue pembukaan Konferwil XI NU Lampung.

BACA JUGA:Konferwil XI NU Lampung di Metro Akan Dijadikan Percontohan Bagi PWNU se-Indonesia

Tak berselang lama, hadir Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika didampingi Kapolres Metro AKBP Heri Sulistyo Nugroho.

Selain itu, sejumlah Kepala Daerah Tingkat Kabupaten/Kota, akademisi, rektor, dan pimpinan badan otonom NU se-Provinsi Lampung turut meramaikan gelaran pembukaan.

Dalam kesempatan ini, seluruh mata tertuju pada pelaksanaan Konferwil XI NU Lampung. Pasalnya pelaksanaan kali ini dikabarkan menjadi percontohan untuk seluruh Majelis Wilayah Cabang NU (MWCNU) di Indonesia. 

Gelaran yang akan berlangsung 29 Juli hingga 30 Juli 2023 untuk pertama kalinya MWC NU Lampung yang melaksanakan Konferwil dengan mengadopsi hasil Muktamar PBNU ke-34.

Diperkirakan oleh panitia dalam agenda Konferwil XI NU Lampung akan dihadiri 964 peserta undangan resmi dari unsur PCNU dan MWCNU se-Provinsi Lampung.

Salah suatu agenda penting dalam Konferwil IX yakni, pemilihan pengurus PWNU yang baru periode 2023-2028 serta untuk menyusun program kedepannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: