Gubernur Lampung Kagum dengan Kelengkeng Itoh Milik Jumadi
KUNJUNGI DESA GEDUNGDALAM BARU: Gubernur Lampung Arinal Djunaidi didampingi Bupati Lampung Timur dan para pejabat setempat, berkunjung ke lokasi kebun kelengkeng milik Jumadi di Desa Gedungdalam Baru, Selasa (22/8/2023)-(DISKOMINFOTIK PROVINSI LAMPUNG.)-
RADARMETRO, LAMPUNG TIMUR – Dalam momen kunjungannya ke Kabupaten LAMPUNG Timur, tepatnya Desa Gedungdalam Baru, Kecamatan Batanghari Nuban, pada Selasa (22/8/2023), Gubernur LAMPUNG Ir. Hi. Arinal Djunaidi menyempatkan diri mencicipi varietas kelengkeng itoh yang berhasil dibudidayakan oleh petani kelengkeng, Jumadi.
Setibanya di Kabupaten Lampung Timur, Arinal Djunaidi beserta rombongan Pejabat Tinggi Pratama Pemerintah Provinsi Lampung langsung menuju lokasi kebun kelengkeng milik warga Desa Gedungdalam Baru, Jumadi. Di sana gubernur disuguhi dengan varietas kelengkeng itoh.
Setelah mengecap rasa buah kelengkeng yang dikembangkan oleh Jumadi tersebut, Gubernur Arinal Djunaidi dan para pejabatnya serta Bupati Lampung Timur Drs. Hi. M. Dawam Rahardjo, M.Si. kompak berdecak kagum.
Lantaran menurut para pejabat itu, kelengkeng itoh memiliki keistimewaan rasa yang super manis hingga 25 brix. Belum lagi bentuk biji yang kecil namun dengan daging buah yang sangat tebal.
BACA JUGA:Gubernur Arinal Kunjungi Desa Jojog dan Batanghari Nuban, Ternyata Ini yang Dilakukan
"Kalau kelengkeng ini berhasil kita kembangkan di Lampung Timur, tidak menutup kemungkinan ini bisa kita kembangkan untuk daerah lainnya. Kita tidak perlu lagi impor-impor. Kan selama ini kita impor kelengkeng,” ujar gubernur.
”Selain itu, kelengkeng ini juga tentu akan menambah penghasilan para petani, baik dijual secara langsung maupun dijadikan tempat ekowisata," kata Arinal lagi.
Di sela-sela kunjungan ke kebun kelengkeng tersebut, Gubernur Arinal juga menyerahkan sejumlah bantuan. Antara lain sembako dan dua unit kursi roda untuk masyarakat Desa Gedungdalam Baru.
Orang nomor satu di Sai Bumi Ruwa Jurai itu juga menyempatkan diri untuk menanam bibit kelengkeng.
Untuk diketahui, kedatangan Gubernur Arinal Djunaidi ke Desa Gedungdalam Baru Kecamatan Batanghari Nuban dan Desa Jojog Kecamatan Pekalongan, Kabupaten Lampung Timur tersebut, dalam rangka dua agenda.
BACA JUGA:10 Negara Dengan Nilai Tukar Mata Uang Terendah di Dunia, Indonesia Masuk Juga
Agenda pertama adalah meninjau lokasi kebun kelengkeng di Batanghari Nuban. Agenda berikutnya adalah sosialisasi komunikasi, informasi, dan edukasi (KIE) penyakit mulut dan kuku (PMK) hewan ternak wilayah Lampung Timur yang dipusatkan di Balai Desa Jojog.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: