Membahayakan, Damkarmat Evakuasi Ular hingga Lebah di Rumah Warga Metro

Membahayakan, Damkarmat Evakuasi Ular hingga Lebah di Rumah Warga Metro

Foto : Petugas Damkarmat Satpol PP Metro melakukan evakuasi sarang lebah di atap rumah warga.-(Istimewa)-

RADARMETRO - Tak hanya memadam kebakaran, Satuan Pemadam Kebakaran dan Keselamatan (Damkarmat) Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol-PP) Metro ternyata memiliki peran penting dalam menjaga Keselamatan warga. 

Kali ini dilakukan dengan mengevakuasi sarang lebah yang ada diatap rumah warga. Tak hanya itu, Satuan Damkar juga tampak mengevakuasi ular yang masuk ke rumah warga

Dikonfirmasi awak media, Kabid Damkarmat Satpol-PP Metro, Marwan Hakim mengatakan, baru-baru ini pihaknya telah mengevakuasi sarang lebah di rumah salah seorang warga. 

Ini dilakukan tepatnya di kediaman salah warga di Jalan Salak, Kelurahan Yosomulyo, Kecamatan Metro Pusat, Metro.

"Tadi sekitar pukul 09.40 WIB kita mendapatkan laporan tentang adanya sarang lebah di atap rumah warga Ibu Dena Degita. Karena takut lebah membahayakan warga sekitar," ujarnya, Senin (19/2/2024).

Menurutnya, laporan tersebut diterimanya dari pemilik rumah yang datang langsung di Pos Damkarmat.


Foto: Damkarmat Evakuasi Ular hingga Lebah di Rumah Warga Metro-(Istimewa)-

BACA JUGA:Pastikan Surat Suara Hasil Hasil Pemilu Aman, Ini Langkah Kapolres Metro!

"Jadi Ibu Dena bersama suaminya ini datangi langsung ke Pos Damkarmat Metro. Keduanya membuat laporan dsn memohon untuk melakukan evakuasi," jelasnya.

Mendapat laporan tersebut pihaknya langsung mengirimkan 4 petugas ke lokasi dengan mobil 02.

"Setelah personel tiba langsung dilakukan evakuasi. Sekitar kurang lebih 25 menit evakuasi berhasil dilakukan," benernya. 

Sementara itu, tidak hanya mengevakuasi sarang lebah Damkarmat Metro sebelumnya juga mengevakuasi ular yang masuk di dalam rumah warga.

Evakuasi tersebut tepatnya dilakukan pada Minggu (18/2/2024) lalu. 

Proses evakuasi dilakukan di kediaman Astewi di Jalan Mawar Timur Nomor 59, Kelurahan Metro, Kecamatan Metro Pusat. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: