Menteri Agama Umumkan Kuota Haji Indonesia Tahun 2024

Menteri Agama Umumkan Kuota Haji Indonesia Tahun 2024

Foto: Ilustrasi--

RADARMETRO - Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi telah menggelar Haflat al-Haj al-Khitamy 1444 H, atau acara perayaan atas selesainya penyelenggaraan ibadah haji 2023 pada hari Jumat tanggal 30 Juni 2023 kemarin.

Acara yang berlangsung di kantor Kementerian Haji dan Umrah di Makkah ini dihadiri oleh para menteri dari negara-negara pengirim jemaah haji.

Dikutip dari Kemenag.go.id, pada acara tersebut pemerintah Indonesia diwakili oleh Menag Yaqut Cholil Qoumas yang didampingi oleh sejumlah pejabat dari Kementerian Agama seperti Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah Hilman Latief dan Sekjen Kemenag Nizar Ali serta pejabat lainnya.

Dalam acara tersebut Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi memberikan surat pemberitahuan terkait jumlah kuota haji bagi tiap-tiap negara.

BACA JUGA:Cerita Pilu Jemaah Haji 2023, Sebanyak 220 Orang Asal Indonesia Wafat

"Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi telah menginformasikan kuota haji 2024 ke sejumlah negara, termasuk Indonesia. Tahun depan, kuota haji Indonesia berjumlah 221.000 jemaah," terang Yaqut di Makkah, Minggu (2/7/2023).

Jumlah kuota haji tersebut sama dengan yang diterima Indonesia untuk tahun 2023 ini, tetapi kemudian pemerintah Arab Saudi memberikan kuota tambahan sebanyak 8000 orang, hingga total kuota haji Indonesia untuk tahun 2023 ini sebannyak 229.000 jemaah.

Yaqut menambahkan, pemerintah Arab Saudi juga telah mengeluarkan pengumuman tentang tahapan penyelenggaraan haji untuk tahun depan.

Tahap pertama adalah penyerahan dokumen pekerjaan dan pengumuman kuota haji 1445 H.

Tahapan itu sendiri telah dilakuakan pada Jumat (30/6/2023) kemarin.

Sedangkan awal kedatangan jemaah haji yang nantinya dijadwalkan tiba di Arab Saudi pada tanggal 9 Mei 2024 mendatang akan menjadi tahap ahir penyelenggaraan haji tahun 2024 sesuai dengan rancangan rencana yang dibuat oleh Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi tersebut.

BACA JUGA:Tujuh Jemaah Haji Indonesia Wafat di Arafah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: